Pages

Rabu, 18 Mei 2016

wisata pantai malang

hai sobat wisata berikut ini sahlan akan membagikan wisata pantaiyang ada di malang
Pesona keindahan Pantai memang tiada duanya, keindahkan pasir dan ombak biru yang mempesona memang tiada duanya. Jawa Timur memiliki banyak sekali objek wisata pantai, di antaranya wisata pantai yang ada di sekitar Kota Malang. Berikut ini 18 Wisata Pantai Di Malang yang mungkin bisa menjadi
referensi wisata Anda. :


1. Pantai Pulau Sempu

pulau sempu malang
Pict By : @sahlan.malang 
Pantai Pulau Sempu terletak di sebelah selatan Kabupaten Malang, Pantai ini biasa di sebut juga dengan Segara Anakan, Pulau ini berada di dalam kawasan konservasi cagar alam, pantai ini biasa di jadikan tempat berkemah bagi para traveller. Suasananya yang sunyi dan masih asri membuat para traveller banyak yang datang ke tempat ini.

2. Pantai Bajul Mati Malang

pantai bajul mati malang
Pict By : @sahlan.malang

Pantai Bajul Mati berada di desa Bajulmati, kelurahan Gajah rejo, kecamatan Gedangan. Pantai Bajulmati memiliki keistimewaan yakni ia memiliki teluk-teluk yang indah. Selain itu pantai Bajulmati terkenal unik seperti dari namanya Bajul mati yang berarti biawak mati, di pantai ini anda dapat melihat gugusan bukit diseberang pantai yang seperti Bajulmati. Tempat ini juga cocok untuk kegiatan camping.

3. Pantai Balekambang Bantur


pantai balekambang malang
Pict By : @sahlan.malang

Salah satu pantai yang sudah terkenal di kota Malang adalah pantai Balekambang. Pantai tersebut terletak di desa Srigonco, kecamatan Bantur. Enaknya dari pantai ini tidak ada batu karang jadi ombak akan langsung menuju pantai. Di tempat ini sering diadakan upacara suron dan jalanidhi puja yang merupakan upacara adat. Selain pantainya yang indah di tempat ini juga terdapat sebuah pura yang megah yang ada di pulau ismoyo.

4. Pantai Lenggoksono

wisata murah pantai lenggaksono
Pict By : www.pasir pantai.com







Pantai Lenggoksono terletak di dusun lenggoksono, desa Purwodadi,kecamatan Tirtoyudo, kabupaten Malang. Pantai Lenggoksono memiliki pemandangan yang dapat memanjakan mata pengunjung. Dengan pasir pantai yang lembut seluas satu kilometer dan dikelilingi oleh dua tebing yang hijau karena ditumbuhi tumbuhan yang rindang. Bagi pengunjung yang hobi memancing tempat ini cocok sekali karena di tempat ini menyimpan banyak sekali ikan-ikan yang hidup didalamnya 

5. Pantai Ngliyep

wisata malang murah pantai ngliyep pantai malang
Pict By : @sahlan.malang

Pantai Ngliyep merupakan pantai di kota Malang yang berada di desa Kedungsalam kecamatan Donomulyo. Pantai ini bisa dibilang masih natural dan tempatnya yang dikelilingi hutan lindung menjadi daya tarik dari pantai ini. Pantai ini masih sepi pengunjung oleh sebab itu bila anda berkunjung ke tempat ini privasi anda akan merasa terjaga. Namun setiap tanggal 15 Maulud tempat ini selalu ramai karena di bulan maulud selalu diadakan upacara labuhan. Upacara labungan sendiri adalah bentuk upacara pengorbanan, dimana kepala hewan ternak akan dikorbankan kedalam laut untuk sesaji.

6. Pantai Sendang Biru


wisata malang pantai malang pantai sendang biru
Pict By : @sahlan.malang
Bagi anda yang sering pergi ke kota Malang pasti sudah tidak aneh lagi dengan pantai sendang biru. Pantai sendang biru merupakan salah satu objek yang memiliki tempat yang indah dimana ombak dipantai ini tidak terlalu besar seperti halnya pantai laut selatan lainnya, selain itu di tempat ini terdapat sebuah pulau yang bernama pulau sempu. Anda dapat pergi kesana dengan menyewa perahu motor yang telah disediakan. Ditempat ini terdapat juga aktifitas pelelangan ikan karena tempat ini dikenal sebagai tempat pendarat dan pelelangan ikan di Malang.

7. Pantai Sipelot Malang

wisata malang murah pantai simpelot malang pantai malang
Pict By : @sahlan.malang
Pantai Sipelot merupakan pantai tersembunyi yang dimiliki oleh kota malang tepatnya di sebelah selatan kota Dampit, desa Pujiharjo kabupaten Malang. Pantai Sipelot juga dikenal dengan nama pantai Pujiharjo, pantai ini memiliki bentuk seperti teluk dan pasirnya yang berwarna kecoklatan membuat pantai ini terlihat indah. Namun para pengunjung tidak dapat berenang di tempat ini karena ombaknya yang besar bisa membahayakan nyawa anda. Tapi jangan khawatir untuk pengobat rasa kekecewaan anda pantai ini memiliki air terjun kecil dengan ketinggian tidak lebih dari 10 meter.

8. Pantai Wonogoro

pantai wonogoro malang
Pict By : sejutafakta.blogspot
Pantai Wonogoro  yang terletak di Dusun Sukorejo, Desa Tulungrejo Kecamatan Gedangan Kabupaten Malang. Dipantai Wonogoro yang memiliki suasana yang sepi pengunjung bisa masuk ke pantai dengan gratis. Wisatawan bisa istirahat sambil berteduh dibawah pohon yang banyak sekali tumbuh di tepi pantai ini serta bisa memandangi keindahan samudra. Pantai Wonogoro mempunyai ombak yang cukup besar sehingga bagi pengunjung yang datang ke tempat ini dilarang untuk mandi di pantai ini karena berbahaya. Di pantai memiliki pasir putih yang panjangnya hingga satu kilometer dimana pasirnya yang putih tersebut tercampur dengan pasir besi,  yang bisa membuat pasir berkilau-kilauan jika terkena sinar matahari. Ditepi pantai tersebut juga terdapat sebuah batu karang besar yang memanjang serta bisa menahan deburan ombak besar dari laut.

9. Pantai Bantol

wisata murah pantai bantul malang
Pict By : www.tribunnew.com
Untuk bisa ke tempat pantai Bantol pengunjung diharus untuk menempuh jalan tanah dan melewati hutan jati. Dipantai ini juga terdapat beberapa hutan bakau, yang bisa dibilang sudah jarang sekali ditemui di pantai malang selatan lainya. Pantai ini juga terbilang kecil, namun airnya sangat jernih dan tidak ada kotoran atau sampah sedikit pun dipantai ini. Pantai Bantul yang terletak di Dusun Sumber Celeng Desa Banjarejo Kecamatan Donomulyo Kabupaten Malang. Di pantai ini pengunjung bisa mendapatkan beberapa jenis lobster diantaranya adalah lobster warna, lobster macan, dan lobster kembang. Pantai Bantol tersebut juga masih belum dikenal oleh wisatawan, karena letaknya yang sangat jauh dari perkampungan

10. Pantai Kondang Iwak





wisata malang murah pantai kondang iwak malang
Pict By : www.matajatim.com

Pantai Kondang Iwak adalah sebuah pantai yang memilki pasir berwarna hitam yang sangat luas. Pantai ini juga masih sepi, karena masih jarang pengunjung yang datang kesini karena akses jalanya yang sulit. Tetapi anda juga masih bisa berwisata kepantai ini dengan nyaman, untuk karakter pantai ini mempunyai ombak yang lumayan besar sehingga pengunjung dilarang mandi di pantai ini. Sebutan pantai Kondang Iwak, bermula adanya sungai yang mengalir dari umbul Jebrot, sekitar 4 kilometer di Dusun Sumberpucung.  Aliran sungai menyurusi hutan pedusunan hingga bermuara ke pantai Laut Selatan. Aliran sungai ini diisi berbagai jenis ikan melimpah ruah.

11. Pantai Kondang Merak

wisata murah pantaikondang merak malang
Pict By: Aira 8361
Pantai Kondang merak terletak di Kecamatan Bantur sekitar 64 km dari kota Malang atau tepatnya berada 2 km di sebelah Pantai Balekambang. Kondang Merak merupakan pantai yang masih alami. pantainya yang luas, pantai ini memilki pasir putih yang bersih dan ombaknya yang bersahabat alias tidak terlalu tinggi. Di beberapa bagian pantainya dihiasi pepohonan serta batu karang besar yang kokoh menambah kecantikan dari pantai ini. Keindahan panorama Kondang Merak semakin terlihat nyata ketika air laut sedang surut, pada saat itulah karang yang biasanya tertutup air terlihat dari permukaan.

12. Pantai Goa Cina

wisata murah pantai goa cina malang
Pict By : @sahlan.malang

Terdapat Pantai Goa Cina yang kecantikannya bagaikan gadis perawan. Kenapa saya bisa berbicara seperti itu? karena Pantai ini memang menawarkan keaslian, pasirnya yang lembut dan putih masih terlihat bersih ditambah adanya pemandangan sekeliling yang pantai yang mempesona, berpadu dengan air pantai yang bening dan dingin. Yang istimewa dari Pantai Gua Cina, meski berada di bagian selatan pulau Jawa. Dari pantai ini Anda bisa menikmati keindahan sunrise yang istimewa. Langit menjadi keemasan yang berpadu dengan air laut biru.

13. Pantai Tambak Asri

wisata murah pantai tambak asri malang
Pict By : nginepmana.com
Pantai Tambak Asri yang terletak di wilayah Sumbermanjing Wetan. Namanya belum begitu kondang, pantai ini menawarkan keindahan alam yang masih belum terjamah. Pengunjung akan disajikan pemandangan berupa sawah menghijau, panorama pantai yang biru, serta pasir lembut berwarna kecoklatan. Jika beruntung pengunjung bisa bertemu dengan lumba-lumba yang tersesat atau penyu yang datang untuk bertelur di pantai yang berbentuk huruf U ini. Lokasi Pantai Tambak Asri pun bisa dibilang terpencil. Tentu saja, karena jalanan menuju ke pantai ini penuh dengan tanjakan dan turunan. Tak hanya itu, jalanannya pun belum beraspal.

14. Pantai Tamban

wisata murah pantai tamban malang
Pict By : @sahlan.malang

Pantai Tamban terletak sebelum Pantai Sendangbiru, sekitar 65 kilometer arah Selatan kota Malang. Pantai ini memiliki pasir berwarna putih sepanjang 1500 meter yang sangat indah. Pantai Tamban adalah Pantai yang belum dikelola sepenuhnya oleh tempat pariwisata, jadi bisa dibilang tempat ini masih Alami dan Apa adanya. Pantai Tamban dikemas menjadi bagian dari desa wisata Tamban yang merupakan gabungan antara alam pegunungan dan pantai yang menakjubkan dan menarik buat di kunjungi.

15. Pantai Licin

Pict By : www.kanjuruhansidjie.com


Pantai Licin yang eksotis ini masih belum terkenal seperti pantai Balekambang dan Pantai Sendang Biru, karena dengan faktor lokasi yang sangat sulit ditempuh yaitu terletak di Dusun Licin, Desa Lebakharjo Kecamatan Ampel Gading Kabupaten Malang. Jika pada umumnya pasir pantai berwarna putih tidak dengan pantai Licin yang mempunyai warna hitam. Keunikan tersebut berasal dari aliran lahar gunung semeru yang kemudian bermuara di sisi sebelah timur Pantai Licin, kabupaten Malang.

16. Pantai Jembatan Panjang

wisata murah pantai jembatan panjang malang
Pict By : ngalam.com
Pantai Jembatan Panjang terletak bersebelahan dengan Pantai Balekambang, tepatnya di sebelah barat, masuk wilayah Desa Sumberbening. Kondisi Pantai Jembatan Panjang tidak jauh berbeda dengan Pantai Balekambang, hanya saja lebih didominasi oleh pantai pasir dan hutan yang masih alami. Pantai Jembatan Panjang juga sering digunakan untuk pemotretan karena lokasi Jembatan panjang indah akan pemandang dan pepohonan yang rindang ditambah lagi jembatan yang putus – putus.

6 komentar:

  1. Wisata malang, paket tour, open trip, promo liburan, wisata murah, sahlan tour and travel, Cattering murah, Rent car malang murah, piala thomas dan uber 2016, hari kebangkitan nasional 2016, liverpool, My stupid Bos

    BalasHapus
  2. Wisata malang, paket tour, open trip, promo liburan, wisata murah, sahlan tour and travel, Cattering murah, Rent car malang murah, piala thomas dan uber 2016, hari kebangkitan nasional 2016, liverpool, My stupid Bos

    BalasHapus
  3. Wisata malang, paket tour, open trip, promo liburan, wisata murah, sahlan tour and travel, Cattering murah, Rent car malang murah, piala thomas dan uber 2016, hari kebangkitan nasional 2016, liverpool, My stupid Bos

    BalasHapus
  4. Wisata malang, paket tour, open trip, promo liburan, wisata murah, sahlan tour and travel, Cattering murah, Rent car malang murah, piala thomas dan uber 2016, hari kebangkitan nasional 2016, liverpool, My stupid Bos

    BalasHapus
  5. Wisata malang, paket tour, open trip, promo liburan, wisata murah, sahlan tour and travel, Cattering murah, Rent car malang murah, piala thomas dan uber 2016, hari kebangkitan nasional 2016, liverpool, My stupid Bos

    BalasHapus
  6. wisata malang paket tour wisata murah open trip promo liburan sahlan tour and travel cattering cattering murah Rent car Rent Car malang murah

    BalasHapus